Pemkab Kukar dan PT MGRM Perseroda Jalin Kerja Sama Strategis untuk Pengembangan Bisnis di Berbagai Sektor.

Banner diskominfo kukar

Portalraya.com, Kukar – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) melalui Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Setkab Kukar, Ahyani Fadianur Diani, menghadiri acara silaturahmi dan buka bersama dengan PT Mahakam Gerbang Raja Migas (MGRM) Perseroda Kabupaten Kutai Kartanegara.

Acara ini berlangsung di Kantor MGRM Kukar, jalan Lais, Tenggarong, pada Jumat (14/3/2025).

Kegiatan silaturahmi ini merupakan agenda tahunan yang bertujuan memperkuat sinergi antara pemerintah daerah dan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) dalam pengembangan bisnis di berbagai sektor.

Dalam sambutannya, Ahyani menyampaikan pesan Bupati Kukar mengenai pentingnya inovasi dan kolaborasi dalam mendorong pertumbuhan bisnis daerah.

“Pengembangan bisnis tetap harus kita lakukan. Paling tidak, pengembangan ini bisa berproses untuk berbagi keuntungan. Mudah-mudahan ini juga bisa berkembang untuk sektor lainnya,” ujar Ahyani menyampaikan pesan Bupati.

Selain membahas peluang bisnis di sektor migas, acara tersebut juga menyinggung kerja sama BUMD yang baru berjalan sebelumnya. PT Tunggang Parangan Perseroda dan PT Krakatau Bandar Samudra diketahui telah menjalin kemitraan di bidang pengelolaan bisnis maritim di beberapa kawasan pelabuhan.

Kerja sama ini diharapkan dapat memperluas layanan jasa di berbagai titik strategis yang memiliki potensi besar dalam pengelolaan sumber daya di Kutai Kartanegara.

Ahyani menegaskan bahwa inisiatif pengembangan bisnis ini tidak semata-mata berorientasi pada keuntungan finansial, melainkan juga membangun partisipasi aktif dalam pembangunan daerah.

“Seperti yang disampaikan Pak Bupati, sebenarnya kita bukan hanya mengejar uangnya, tetapi kita bisa berpartisipasi dalam kegiatan ini. Mudah-mudahan pengembangan bisnis ini dapat berkembang, baik dari sisi pengelola maupun dari kalangan universitas,” tegasnya.

Melalui kolaborasi antara pemerintah daerah, BUMD, dan pihak swasta, diharapkan tercipta ekosistem bisnis yang sehat dan berkelanjutan di Kutai Kartanegara.

“Semoga kerjasama yang dilakukan dapat memberikan dampak positif secara ekonomi, kolaborasi mampu mendorong pertumbuhan di sektor lainnya,” pungkasnya. (Adv/Diskominfo Kukar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *